Sabtu, 03 Desember 2016

Mengenal Nama, Posisi serta Peran  Para Pemain Bola Voli

Mengenal Nama, Posisi serta Peran Para Pemain Bola Voli

Agar permainan bola voli efektif dan cantik, maka di tetapkanlah tata cara pengaturan formasi pemain. Berdasarkan posisinya tersebut, mereka memiliki tugas dan peran yang telah ditentukan pula.
Nama, Posisi & Peran Pemain Bola Voli

Umumnya formasi sebuah tim voli adalah dengan menderetkan para pemain menjadi dua deretan sejajar net. Tiga orang pemain berderet di depan; sedangkan 3 pemain lainnya berderet di belakangnya.

Pemain nomor satu, letaknya di pojok dekat lokasi servis, berperan sebagai server (pembuat servis), pemain kedua (di depan pemain 1) adalah penyerang atau smasher, pemain ketiga (sebelah pemain nomor 2, terapit dengan pemain nomor 4 yang juga smasher) adalah tosser/set-upper atau pengumpan penyerang, sedangkan pemain ke 5-6 (berada di samping pemain nomor 1) adalah pemain bertahan atau libero/defender.

 Berikut ini adalah penjelasan tentang beberapa posisi dan peran yang bisa dilakukan oleh seorang pemain bola voli. 

· Smasher atau Spiker

Smasher atau juga disebut spiker adalah pemain yang bertugas sebagai penyerang. Karena pola penyerangannya umumnya adalah dengan melakukan pukulan keras (smash) maka posisi ini disebut sebagai posisi smasher; dia juga bisa membuat pukulan yang menghunjam tajam seperti penusuk (spike), oleh karena itu sering juga disebut spiker. Seorang smasher umumnya sangat gesit, kuat dalam meloncat serta membuat pukulan. Selain itu dia juga harus pandai melakukan blocking (pembendungan serangan lawan).

· Tosser atau Set-upper

Tosser adalah pemain yang bertugas mengoper bola ke spiker untuk membuat serangan. Oleh karena itu, seorang tosser juga harus pandai melakukan tossing. Tosser juga bertindak sebagai pemain yang mengatur strategi serangan suatu tim. Oleh karena itu, seorang tosser juga harus memiliki pikiran yang cepat dan cerdas dalam menentukan suatu serangan, serta mampu melihat celah-celah pada pertahanan lawan.

· Defender

Defender adalah pemain voli yang bertugas untuk membendung serangan bola lawan. Seorang defender harus memiliki kemampuan fisik dan blocking (pembendungan) yang mumpuni.

· Libero

Libero merupakan pemain yang bertugas sebagai defender, ia juga berperan sebagai pengatur strategi tim dalam membangun serangan. Walau begitu, libero tidak boleh melakukan smash, bahkan dalam membangun serangan ia harus menggunakan passing bawah. Dalam suatu pertandingan, seorang libero umumnya memakai seragam yang berbeda dari seragam satu timnya. Dalam suatu pertandingan, posisi seorang libero bisa berganti-ganti berulang kali.

Rotasi Posisi Pemain Bola Voli Saat Pertandingan

Posisi para pemain voli dalam suatu pertandingan tidak tetap. Para pemain akan mengalami rotasi (perputaran) posisi. Pergeseran ini dilakukan pada saat akan melakukan servis. Seorang pemain yang sebelumnya melakukan servis, maka pada giliran servis selanjutnya akan digeser oleh pemain selanjutnya, dalam urutan perputaran menurut arah jarum jam.

Demikian adalah sedikit penjelasan bagi nama, posisi & peran pemain bola voli. Semoga bisa bermanfaat bagi kita semua.